Iklan

https://blogger.googleusercontent.com/img/a/AVvXsEhrD7yx-DdJE6SBDqIT7yYDbFn8AyQ1qCVF6DMmDJMwOGKECtRYGVfcKtttbMd0Ot8qhWSfdv-UHaStsH7PUTdAba0tAq0_Y1z3B7Su3LM7_IUY9t2IvXt5Jn4w6_VGCJTb3iW3KBzB6745tc_-1sTHRX9mW1mAUjYRkq4u8z9OIwDjeJDLBY-MoRRZ=s1600

Iklan

https://blogger.googleusercontent.com/img/a/AVvXsEhrD7yx-DdJE6SBDqIT7yYDbFn8AyQ1qCVF6DMmDJMwOGKECtRYGVfcKtttbMd0Ot8qhWSfdv-UHaStsH7PUTdAba0tAq0_Y1z3B7Su3LM7_IUY9t2IvXt5Jn4w6_VGCJTb3iW3KBzB6745tc_-1sTHRX9mW1mAUjYRkq4u8z9OIwDjeJDLBY-MoRRZ=s1600
,

Iklan

Usai Datangkan Alat Berat dan Material, Dua Hari Lagi Jl Sawunggaling Kletek Mulai Diperbaiki

Tuesday, March 19, 2024, March 19, 2024 WIB Last Updated 2024-03-19T12:51:31Z

 

Kondisi ruas Jl. Sawunggaling yang sudah diurug dan menunggu proses pengaspalan yang rencananya baru akan dilakukan di dua hari kedepan.


DNN, SIDOARJO – Setelah sekian lama rusak, akhirnya Pemkab Sidoarjo memulai proyek perbaikan di ruas Jl. Sawunggaling yang ada di wilayah Desa Kletek Kecamatan Taman. Selain itu upaya serupa juga akan dilakukan di ruas jalan yang ada di sisi utara PT Pakerin, Kecamatan Prambon.


Pengurugan lubang-lubang jalan dengan menggunakan batu-batu koral tampak dilakukan sejak Senin (18/03/2024) malam. Namun sejak pagi, Dinas PU Bina Marga dan Sumber Daya Air (BM-SDA) Sidoarjo sudah menempatkan alat berat di tepi ruas jalan tersebut.


Dikutip dari siaran pers Dinas Komunikasi dan Informatika (Infokom) Sidoarjo, Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali mengatakan perbaikan jalan menuju pertigaan Kletek tersebut sudah masuk dalam perencanaan tahun 2023 dan targetnya awal tahun 2024 sudah dikerjakan.


“Jalan berlubang di Prambon dekat Pakerin itu juga akan segera diperbaiki dalam waktu dekat. Mohon masyarakat sabar, pembangunan dan perbaikan jalan terus dilakukan,” jelas bupati yang akrab dengan sebutan Gus Muhdlor itu.


Ia juga memastikan setiap laporan dan aduan terkait jalan rusak akan selalu diperhatikan dan ditindaklanjuti. Bahkan Gus Muhdlor pun telah menginstruksikan pada Dinas PU BM-SDA untuk memetakan rencana betonisasi selanjutnya yang menjadi prioritas untuk dikerjakan tahun depan.


“Solusi mengatasi jalan rusak akibat genangan air hujan hanya dengan betonisasi. Dan program ini sudah masuk prioritas pembangunan Pemkab Sidoarjo. Ini solusi jangka panjang yang dalam 3 tahun terakhir ini sudah dikerjakan masif,” ujarnya. 


Hanya saja, tambahnya, penggarapan proyek betonisasi di semua ruas jalan tersebut tidak dilakukan secara serentak, namun bertahap. Pasalnya Pemkab dan juga DPRD Sidoarjo juga harus mengalokasikan APBD untuk membiayai program lainnya. Diantaranya untuk melanjutkan proyek frontage road dan pembangunan infrastruktur lain seperti sekolah dan rumah sakit.


Sementara itu Kepala Dinas PU BM-SDA Sidoarjo, Dwi Eko Saptono mengatakan perbaikan ruas Jl. Sawunggaling sudah dimulai. “Sesuai Surat Perintah Kerja (SPK) sudah siap diperbaiki. Pagi ini tadi sudah didatangkan alat berat untuk mendukung pengerjaan aspal, kemudian nanti menyusul material. Paling lambat satu atau dua hari ini sudah mulai dikerjakan,” katanya.


Perbaikan tersebut lanjut Dwi yaitu meliputi penambalan aspal jalan berlubang yang tidak cukup dalam, sedangkan yang berlubangnya cukup dalam akan dilakukan penanganan khusus. “Pengerjaan proyek dilakukan melalui belanja e-katalog lokal,” tambahnya.


Dwi juga menjelaskan setelah pengerjaan di ruas jalan tersebut terselesaikan, maka yang masuk dalam daftar antrian selanjutnya adalah jalan rusak di sebelah PT. Pakerin. “Setelah ini lanjut ke Prambon,” tukasnya.


Ia memastikan kerusakan beberapa ruas jalan yang dikeluhkan warga kota delta akibat curah hujan hingga tonase truk yang over capacity atau melebihi kapasitas. “Memang rata-rata jika masuk musim hujan beberapa jalan dengan intensitas hujan yang tinggi akan mengalami kerusakan jalan yang cukup signifikan,” tutupnya.(adv/pram)

Iklan

https://blogger.googleusercontent.com/img/a/AVvXsEiHrXgUblR7J64GKvwk21F1_y_jAnosYVe4N8WJS1ygEoiaQHoD6uC6hOFD7Lj7Nhylelg-_3ysD-haxn-VkxpCbGdWZuisXKGv8drTp8Tge5dE3Ar27KflCOTyCko8Gjr6zU6MGCjNEmRn8hoeQR8-XEVX3C3nRJbjghKk71eIgP6EJkJhm4jEp6V_=s1280

CV DELTA TOUR

https://blogger.googleusercontent.com/img/a/AVvXsEh5qCd9AeFn-lyqVbBcH8rTim07Ay_xbYd6AiaVSQnXSY57S_XnKzbeyqlcuFXemvK5Q0yU-umA4FaH8ThX1Gut8vyjVviRQMZvT9HCrdv9nnzHn8MimtwNQpLxE4onUfobXs_xamjsooT5dxxba72AfCEFlBwXUigoIlRAEIT4stnjHsqKI4Gsl0sa=s1280